Camat Kadafi Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gedung Serbaguna Gampong Geuceu komplek

Banda Aceh – Camat Banda Raya Rahmat Kadafi bersama anggota DPRA Irwan Johan dan Keuchik Geuceu Komplek Syahrol melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung serbaguna.

Dalam peletakan batu pertama itu, turut hadir Muspika Banda Raya, Dinas PU Aceh, TPG, Kadus serta perangkat gampong yang bertempat di samping Kantor Keuchik Geuceu Komplek, Selasa (07/11/2023).

Camat Kadafi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Irwan Johan yang berinisiasi membangun gedung serbaguna yang bersumber dari dana Pokir DPRA Tahun 2023.

Selanjutnya, Kadafi memaparkan, ada beberapa alasan mengapa Pokir digunakan untuk pembangunan gedung serbaguna ini yaitu gedung pertemuan yang lama dinilai tak lagi layak untuk digunakan.

“Lantaran gedung lama dirasa kurang representatif untuk memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat dan menambah pendapatan asli gampong (PAG),” ungkapnya.

“Kemudian, pembangunan gedung serbaguna sebesar ini dengan anggaran APBG sangat tidak mungkin, jadi dibantu melalui dana pokir dari anggota DPRA ini,” tambah Kadafi.

Nantinya, gedung serbaguna ini diharapkan dapat bermanfaat dan dapat disewakan untuk pesta perkawinan, olahraga dan tempat pertemuan sehingga menambah pendapatan asli gampong.(TM/Hz)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *