Sosialisasi Aplikasi E-Kinerja BKN, DLHK3 : Sinergi dalam Meningkatkan Produktivitas dan Efesiensi Kinerja

Banda Aceh- Puluhan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Dinas Lingkungan Hidup, Kebersihan dan Keindahan Kota (DLHK3) Banda Aceh mengikuti sosialisasi dan pemanfaatan aplikasi E-Kinerja BKN di Aula lantai III DLHK3 Banda Aceh pada Rabu (06/12/2023) pukul 09.00 WIB pagi.

Adapun pelaksanaan kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI dengan Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh sebagai upayan aplikasi BKN dalam pengelolaan kinerja ASN.

Hal serupa telah disampaikan langsung Kepala DLHK3 Banda Aceh, Hamdani Basyah, SH.,M.Si, bahwa pihaknya akan memastikan terlaksananya kegiatan tersebut akan berdampak efektif serta efesien bagi seluruh ASN yang ada di dinas terkait.

“Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan sebagai bentuk komitmen BKN RI dengan Pemko Banda Aceh kita sebagai bentuk implementasi aplikasii terhadap kinerja para ASN, jadi kita pastikan kegiatan ini akan membawa manfaat serta efektif untuk diterapkan langsung kepada jajaran ASN di DLHK3 ya. Sehingga terbentuklah ASN yang profesional dan berintegrasi. ” Terang Hamdani lugas.

Selain itu, ia juga menambahkan bahwa pemanfaatan pada penggunaan aplikasi E-Kinerja BKN ini akan diterapkan pada tahun 2024 mendatang.

“…Kalau untuk penerapannya akan kita pastikan tahun depan (2024). Jadi sebelum diterapkan, seluruh pegawai wajib mengikuti sosialisasi dan pemnafaatan aplikasi E-Kinerja BKN itu.” Tambahnya lagi.

Selanjutnya, Aplikasi E-Kinerja tersebut adalah suatu sistem yang digunakan untuk melakukan proses pencatatan kinerja pegawai negeri sipil, khususnya di Lingkungan Pemerintah Kota Banda Aceh.

Tujuan utaman penerapannya yakni mempercepat pelayanan kepegawaian seperti layanan perencanaan kepegawaian, pengadaan ASN, kenaikan pangkat, pemberhentian, peremajaan data, pindah instansi, status dan kedudukan, dashboard dan monitoring dan layanan referensi.

Dalam prosesi sosialisasi yang telah berlangsung pagi tadi, Tim BKPSDM Kota Banda Aceh bertindak langsung sebagai pemateri dalam agenda sosialisasi dan pemanfaatan aplikasi E-Kinerja BKN di dinas terkait.

Menurut pantauan tim liputan, seluruh peserta terdiri darj jajaran Kepala Bidang (Kabid), Kepala Sub Bagian (Kasubbag) hingga para staf ikut berpartisipasi dalam pelaksaan agenda tersebut hingga tuntas.

Masing-masing mereka juga diarahkan langsung oleh Kasubbag Umum Kepegawaian dan Aset, Fachrurrazi, A.Md., untuk mempersiapkan berbagai peralatan seperti Laptop dan aneka dokumen penting lainnya.

“Kita arahkan para peserta untuk membawah alat-alat seperti Laptop, dokumen perjanjian kerja tahun 2023 (bidang masing-masing), SKP tahun 2023, serta username akun dan pasword personality.” Jelas Fachrurrazi.

Harapannya, sosialisasi ini akan memberikan gambaran jelas terkait penggunaan aplikasi E-Kinerja BKN kepada seluruh PNS di lingkungan DLHK3. Sehingga akan meningkatkan kinerja PNS dengan memanfaatkan sistem terbarukan.

“Pastinya (harapan) kit aitu, agenda ini dapat bermanfaat dan membawa dampak efektif kepada seluruh PNS yang ada di DLHK3. Sehingga nantinya akan meningkatkan pula kinerja kita ya, jadi kita juga dapat memanfaatkan sistem terbarukan kepada seluruh jajaran PNS secara efesien.” Tutupnya mengakhiri. [U].

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *